LAZ BATAM bergerak cepat menyalurkan bantuan di hari kedua inisiden kebakaran di Pulau Buluh, Kecamatan Bulang, Kota Batam Sabtu (22/1/2022. Seperti diketahui kebakaran yang menghanguskan 19 rumah ini terjadi pada Jumat (21/1/2022) siang.

Beberapa bantuan yang disalurkan di antaranya beras, telur, minyak goreng, mi instan dan pakaian bekas layak pakai. Bahan-bahan makanan itu diarahkan ke dapur umum untuk menyuplai kebutuhan makanan para korban kebakaran.

Sedangkan pakaian bekas layak pakai untuk dibagikan kepada korban kebakaran yang membutuhkan pakaian ganti karena barang-barang para korban ludes dilalap api.

Bantuan tersebut diterima oleh Lurah Pulau Buluh, Burhan didampingi Kasi Trantib Kelurahan Pulau Buluh Jon Feris, didampingi Ketua RW Zulhaimi.

Dalam penyerahan bantuan tersebut, LAZ BATAM membawa Marine Ambulance. Tujuannya agar bisa dimanfaatkan jika warga Pulau Buluh membutuhkan bantuan armada pengangkutan, khususnya untuk keperluan medis.

Ketua LAZ BATAM Syarifuddin berharap bantuan yang diberikan dapat meringankan beban para korban kebakaran yang kehilangan tempat tinggal.

“Dengan kehadiran dapur umum, setidaknya warga yang jadi korban kebakaran tidak harus bingung memikirkan soal makan, karena telah disedikan,” ujarnya.

Tak berhenti hanya dengan memberikan bantuan untuk kebutuhan pangan dan sandang, LAZ BATAM selanjutnya juga akan membantu dalam hal recovery dengan meluncurkan paket bantuan recovery untuk korban kebakaran di Pulau Buluh.

Paket bantuan itu berisi perlengkapan kebutuhan dasar rumah tangga, di antaranya kasur, bantal, kompor, mukena, sarung serta sajadah.

Agar paket bantuan recovery ini dapat terlaksana dengan maksimal, kami mengajak Bapak/Ibu para donatur untuk turut berpartisipasi. Bapak/Ibu dapat menyalurkan donasi melalui rekening:

BTN Syariah : 7082.000.551
Muamalat : 4110.015.345
BSI : 7006.320.834
CIMBN Syariah : 8600.0356.6100
OCBCN Syariah : 5158.0000.9000
Mandiri : 1090.0109.898.95
BJB : 0063.8129.2700.1
Bank Rikep Syariah : 8242.100.460

Konfirmasi donasi dapat melalui hp/WA : 0851-0026-8344