Salah satu santri Rumah Tahfiz Nurul Quran, Muhammad Rofif menjadi peserta dalam Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kecamatan Batam Kota.
Rofif mengikuti cabang lomba tilawah dan tahfiz Qur’an 5 juz. Jika berhasil lolos di tingkat kecamatan, Rofif berpeluang untuk kembali tampil mengikuti lomba di tingkat kota, provinsi hingga tingkat nasional.
Rumah Tahfiz Nurul Qur’an yang beralamat di Legenda Bali ini merupakan rumah tahfiz di bawah asuhan LAZ BATAM. Seluruh santri yang belajar di rumah tahfiz tersebut mendapat beasiswa dari LAZ BATAM. Sehingga para santri yang terdiri dari anak yatim dan dhuafa ini belajar di rumah tahfiz dengan gratis.
Rofif kini beranjak menjadi remaja, suaranya cukup merdu apalagi jika dibawakan dalam irama murottal, Rofif yang ketika masih usianya enam bulan ini ditinggal pergi ayahnya untuk selama lamanya sering diundang untuk mengisi acara di berbagai kegiatan untuk pembacaan ayat suci Al ‘ Qur’an karena kefasihan dan keindahan suara yang dimilikinya.
Jumlah santri di rumah tahfizh Nurul Qur’an sekitar 15 santri, 4 santri yang mukim dan sisanya warga sekitar yang juga sedang fokus hafalan qur’an.
Seluruh operasional kegiatan belajar mengajar di rumah tahfiz tersebut berasal dari donatur LAZ BATAM. LAZ BATAM memiliki program khusus yang diberi nama sedekah 3 RT untuk mendanai operasional rumah tahfiz.
Agar para santri di rumah-rumah tahfiz yang menjadi asuhan LAZ BATAM dapat terus belajar, serta kami dapat mencetak para hafizh-hafizh qur’an, kami mengajak Bapak/Ibu menjadi donatur program Sedekah 3 RT. Hanya dengan minimal Rp30 ribu per bulan, Bapak/Ibu telah berpartisipasi dalam mencetak generasi penghafal Al Qur’an.
Sedekah Bapak/Ibu dapat disalurkan melalui rekening LAZ BATAM sebagai berikut:
BTN SYARIAH : 7082.000.551
MUAMALAT : 4110.015.345
BSI : 4600.2222.50
CIMB NIAGA SYARIAH : 8600.0356.6100
OCBC NISP SYARIAH : 5158.0000.9000
MANDIRI : 1090.0109.898.95
BJB : 0063.8129.2700.1
BANK RIKEP SYARIAH : 8242.100.460
Konfirmasi donasi dapat melalui SMS/WA : 0851-0026-834 (Alnasdi)